Minggu, 04 Maret 2018

SMP MBS JOMBANG Jl. Sawunggaling Gg. V Mojoanyar Ds. Mojotengah Kec. Bareng Kab. Jombang TERUS MEMBANGUN

SMP MBS JOMBANG
Jl. Sawunggaling Gg. V Mojoanyar Ds. Mojotengah Kec. Bareng Kab. Jombang
TERUS MEMBANGUN
Salah satu indikator bahwa suatu lembaga itu maju berkembang adalah kesinambungan pembangunan sarana prasarana tidak terkecuali MBS JOMBANG. Untuk itu MBS JOMBANG terus menerus menambah gedung gedung baru untuk menyambut santri baru yang terus bertambah banyak setiap tahunnya. Yang tidak kalah pentingnya adalah kontrol kwalitas yang harus sesuai dengan RAB. Maka setiap pagi pengasuh harus mendiskusikannya dengan pelaksana proyek untuk memastikan pembangunan itu berjalan dengan baik.

Selain memperhatikan sarana prasarana didalam pondok, kita juga harus memperhatikan sarana prasarana dilingkungan sekitar pondok yang secara langsung mempengaruhi perkembangan pondok seperti saluran pembuangan air dan akses jalan. Untuk itu kita harus pandai pandai menjalin kerjasama dengan Kepala Desa beserta perangkatnya maupun masyarakat sekitar. Dengan menjalin komunikasi yang baik itu maka oleh desa pembangunan saluran air dari pondok sangat diperhatikan walaupun MBS JOMBANG berdiri ditengah tengah masyarakat yang mayoritas bukan warga Muhammadiyah.

Foto Mbs Jombang II.  Foto Mbs Jombang II.

Foto Mbs Jombang II.  

0 comments:

Posting Komentar